Jumat, 30 September 2016

AYO! VOTE INDONESIA SEBAGAI TEMPAT MENYELAM TERBAIK DUNIA 2017

Ayo! Vote Indonesia Sebagai Tempat Menyelam Terbaik Dunia 2017  


Indonesia memiliki kawasan terumbu karang terlengkap dan terkaya di dunia

Raja Ampat, Tempat Menyelam Terbaik Dunia 2017

ReyGina Wisata | Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia, garis pantai terpanjang ketiga di dunia setelah Kanada dan Uni Eropa serta 55 tempat menyelam dan lebih dari 1.500 dive spot yang tersebar dari ujung barat Pulau Sumatera hingga ujung timur Pulau Papua. Seperti Raja Ampat, Taman Laut Bunaken, Taman Laut Kepulauan Derawan, Taman Laut Pulau Alor, Taman Laut Teluk Cendrawasih dan masih banyak lagi yang lainnya. Jumlah ini lebih banyak jika dibandingan dengan 18 peserta lainnya yang masuk dalam daftar vote Tempat Menyelam Terbaik Dunia 2017 versi DiveMagazine.

Media online divemagazine.co.uk adalah situs online yang khusus membahas Tempat Penyelaman dari seluruh dunia. Media ini juga pernah membahas ulasana tentang Lokasi Penyelaman di Raja Ampat, Pulau Alor dan Taman Nasional Komodo.

Keindahan Terumbu Karang

Indonesia memiliki kawasan terumbu karang terlengkap dan terkaya di dunia dengan lebih dari 18% terumbu karang dunia serta lebih dari 3.000 spesies ikan, 590 jenis karang batu, 2.500 jenis moluska, dan 1.500 jenis udang-udangan berada di perairan Indonesia. Kekayaan biota laut tersebut menciptakan 600 titik selam yang tersebar dari ujung barat Pulau Sumatera hingga ujung timur Pulau Papua.

Raja Ampat di Papua Barat adalah Taman Laut Terbesar Di Indonesia yang memiliki beraneka ragam biota laut dan dikenal sebagai lokasi lokasi selam scuba yang baik karena memiliki jarak pandang yang bisa mencapai 30 meter pada siang hari. Hasil riset lembaga Konservasi Internasional pada tahun 2001 dan 2002 menemukan setidaknya 1.300 spesies ikan, 600 jenis terumbu karang dan 700 jenis kerang di kawasan Raja Ampat. 

Taman Laut Teluk Cendrawasih

Sementara Taman Laut Bunaken yang terletak di Sulawesi Utara, Indonesia memiliki 25 titik selam dengan kedalaman hingga 1.556 meter. Hampir 70% spesies ikan di Pasifik Barat dapat ditemukan diwilayah ini. Terumbu karang di perairan ini juga disebut 7 kali lebih bervariasi dibandingkan dengan di Hawaii. Beberapa lokasi lain yang terkenal sebagai Tempat Penyelaman adalah Wakatobi, Nusa Penida, Karimunjawa, Derawan, Alor, Taman Nasional Komodo dan Kepulauan Seribu.  

Titik Penyelaman Raja Ampat

Bagaimana Caranya?

DiveMagazine sebuah majalah yang berbasis di Inggris sedang melakukan Vote ) Pemungutan Suara) secara online untuk memilih Tempat Menyelam Terbaik Dunia 2017. 

Caranya cukup mudah, Anda cukup mengkilik tautan dibawah ini, 


Kemudian scrool kebawah menuju kotak orange berjudul "The Best places in the world to dive" kemudian beri tanda centang pada Indonesia di pojok kiri atas lalu klik "Vote" di pojok kiri bawah.

Ayo! Vote Indonesia Sebagai Tempat Menyelam Terbaik Dunia 2017

Sekedar informasi saat Admin vote pada tanggal 01 Oktober 2016 pukul 11.25, Indonesia masih berada pada urutan pertama dengan 17.376 voters, kemudian disusul oleh Filipina dengan  1.952 voters, Maldives 1.701 voters, Laut Merah 1.317 voters, Australia, 1.288 voters dan Thailand 1.188  voters dan disusul oleh negara lainnya yang lebih kecil. Pada ajang ini DiveMagazine memasukkan 18 negara untuk dipilih menjadi Tempat Menyelam Terbaik Dunia 2017.

Ayo! Vote Indonesia Sebagai Tempat Menyelam Terbaik Di Dunia 2017 hingga batas waktu 31 Desember 2016. 




7 PESONA INDONESIA TERPOPULER DI NUSA TENGGARA TIMUR (NTT)

7 Pesona Indonesia Terpopuler Di Nusa Tenggara Timur (NTT)


Di Nusa Tenggara Timur Anda dapat menikmati pesona alam yang menakjubkan, pantai-pantai yang unik dan menantang, terumbu karang yang indah serta didukung dengan warisan budaya yang kaya yang mencerminkan sejarah dan keberagaman etnis di Indonesia.


ReyGina Wisata | Kekayaan alam dan budaya Indonesia merupakan Pesona Indonesia dalam dunia Pariwisata. Alam Indonesia memiliki kombinasi iklim tropis 17.058 pulau besar dan kecil, garis pantai terpanjang ketiga di dunia serta negara kepulauan terbesar dan berpenduduk terbanyak di dunia. 

Pantai dan pulau-pulau terindah serta atraksi budaya yang memukau menjadikan Indonesia sebagai tujuan wisata terbaik di Asia. Salah satu Pesona Indonesia Terpopuler yang wajib Anda kunjungi adalah Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Di Nusa Tenggara Timur Anda dapat menikmati pesona alam yang menakjubkan, pantai-pantai yang unik dan menantang, terumbu karang yang indah serta didukung dengan warisan budaya yang kaya yang mencerminkan sejarah dan keberagaman etnis di Indonesia.

Berikut 7 Pesona Indonesia Terpopuler Di Nusa Tenggara Timur (NTT) yang layak untuk Anda nikmati bersama keluarga.

1. Pantai Nihiwatu 


Pantai Nihiwatu adalah salah satu Pantai Terbaik Di Indonesia pada Anugerah Pesona Indonesia 2016 sebagai Pantai Terbersih Di Indonesia. Pantai yang terletak di Pulau Sumba Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur ( NTT) ini juga berada di peringkat 17 dari 100 Pantai Terbaik Di Dunia dan satu-satunya Pantai Di Indonesia yang terpilih sebagai Pantai Terbaik di Asia.  

Terletak 30 kilimeter dari kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Nihiwatu ini merupakan pantai tujuan para surfer atau peselancar kelas dunia untuk mencoba menaklukan keganasan ombak yang bisa mencapai ketinggian 7 meter. Pantainya yang sepi dan nyaman, membuat banyak wisatawan betah berlama-lama berlibur ke pantai ini.



2. Pulau Alor


Pulau Alor adalah sebuah pulau seluas 2.119 kilometer persegi yang terletak di ujung timur kepulauan Nusa Tenggara. Pulau ini selain memiliki keindahan alam yang dapat dilihat langsung di daratan dan pantai juga memiliki keindahan alam bawah laut berupa ikan-ikan langka nan indah serta karang dan tumbuh-tumbuhan laut yang begitu mempesona dengan 18 titik selam yang sangat menakjubkan sehingga tidak salah jika Pulau Alor dinobatkan sebagai Tempat Menyelam Terpopuler Indonesia dalam Anugerah Pesona Indonesia 2016.

Selain memiliki Objek Wisata Bahari, Alor juga menyimpan sejumlah Objek Wisata yang memiliki daya tarik secara kultural dan historis yang jarang terjamah dan dikunjungi oleh wisatawan. Meski memiliki aksebilitas sangat terbatas, Tapi bagi para pecinta petualangan alam justru menjadi tantangan dan keunikan tersendiri.


3. Pantai Nemberala


Nusa Tenggara Timur (NTT) tidak hanya memiliki Pantai Nihiwatu sebagai Tempat Surfing Terbaik Di Indonesia tetapi masih memiliki Pantai Surfing Terbaik lainnya yaitu Pantai Nemberala. Pantai yang terletak di Kabupaten Rote Ndao, NTT ini dianugerahi sebagai Tempat Berselancar Terpopuler dalam Anugarah Pesona Indonesia 2016 baru-baru ini.

Pantai ini sebenarnya sudah tidak asing lagi bagi para peselancar yang gemar memainkan papan selancarnya di wilayah Indonesia bagian timur. Pantai ini juga masih sepi dan belum banyak dikunjungi oleh wisatawan sehingga Anda yang datang berkunjung ke pantai ini akan merasakan kenyamanan dan ketenangan saat berselancar di Pantai Nemberala.

Selain ombaknya yang menggoda para peselancar, Pantai Nemberala juga memiliki hamparan pasir putih bersih nan lembut dengan pohon kelapa yang tumbuh berjejer di sepanjang garis pantai yang pastinya akan memanjakan mata Anda untuk terus memandang keindahan Pantai Nemberala.  




4. Gunung Kelimutu

Gunung Kelimutu adalah gunung berapi yang terletak di Pulau Flores, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia atau tepatnya berada di Desa Pemo, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende. Gunung ini memiliki tiga buah danau kawah di puncaknya atau yang lebih dikenal dengan sebutan Danau Tiga Warna Kelimutu. Ketiga danau ini memiliki warna yang berbeda yaitu merah, biru dan putih. Walaupun begitu warna-warna tersebut selalu berubah-ubah seiring dengan perjalanan waktu.

Dengan keindahan dan keunikan alam di Puncak Gunung Kelimutu yang sangat fenomena dan menakjubkan Kemenpar menganugrahi tempat ini sebagai Dataran Tinggi Terpopuler Di Indonesia dalam ajang Anugrah Pesona Indonesia 2106. 



5. Pasola

Pasola yang terdapat di Pulau Sumba, Provinsi Nusa Tenggara Timur merupakan salah satu Atraksi Budaya Terpopuler Di Indonesia yang layak Anda saksikan saat diadakan Upacara Adat Nyale.  Pasola merupakan sejenis lembing kayu yang dipakai untuk saling melempar dari atas kuda yang sedang di pacu kencang oleh dua kelompok yang berlawanan dalam serangkaian upacara tradisional yang dilakukan oleh masyarakat Sumba yang menganut Agama Marapu antara bulan Februari hingga Maret setiap tahunnya.

Pasola diawali dengan pelaksanaan Upacara Adat Nyale. Upacara ini merupakan ucapan rasa syukur atas anugerah yang didapatkan yang ditandai dengan datangnya musim panen dan cacing laut yang melimpah di pinggir pantai. Adat tersebut dilaksanakan pada waktu bulan purnama dan cacing-cacing laut (Nyale) keluar di tepi pantai.

Pasola tidak sekedar menjadi bentuk keramaian, tetapi menjadi salah satu bentuk pengabdian dan aklamasi ketaatan kepada sang leluhur. Pasola merupakan kultur religius yang mengungkapkan inti religiositas agama Marapu. Pasola menjadi perekat jalinan persaudaraan antara dua kelompok yang turut dalam Pasola dan bagi masyarakat umum serta wisatawan. 

6. Rumah Pengasingan Bung Karno 


Rumah Pengasingan Bung Karno merupakan tempat Presiden Soekarno menjalani hukuman pengasingan sebagai tahanan politik seperti Rumah Pengasingan Bung Karno di Ende, Flores, NTT selama 4 tahun antara tahun  1934-1938  dari Pemerintahan kolonial Belanda. Selama di Ende, Soekarno dan keluarganya menempati sebuah rumah ditengah perumahan penduduk biasa milik Abdullah Ambuwaru.

Setelah Indonesia merdeka, Soekarno kembali ke Ende dan meminta Abdullah Ambuwaru agar tempat tinggalnya dijadikan museum. Pada kesempatan kedua di tahun 1954, Presiden Soekarno meresmikan rumah tersebut sebagai Situs Bung Karno pada tanggal 16 Mei 1954.

Pada tahun 2016, Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pariwisata Republik Indonesia menganugerahi Rumah Pengasingan Bung Karno sebagai Situs Sejarah Terpopuler 2016 dalam ajang Anugrah Pesona Indonesia mengalahkan Gedung Linggarjati di Kabupaten Kuningan Jawa Barat dan Benteng Tolukko di Ternate, Provinsi Maluku Utara.

7. Taman Nasional Komodo


Taman Nasional Komodo adalah salah satu Taman Nasional Terpopuler Di Indonesia yang terletak diantara Pulau Sumbawa dan Pulau Flores, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Taman seluas 173.300 hektar yang meliputi wilayah daratan dan lautan dengan lima pulau utama yakni Pulau Komodo, Pulau Padar, Pulau Rinca Pulau Gili Motang dan Pulau Nusa Kode dan juga pulau-pulau kecil lainnya. Tempat ini merupakan perlindungan dari habitat asli dari hewan purba Komodo Dragon yang terancam punah dari habitatnya serta keragaman hayati di dalamnya.

Di Taman Nasional Komodo yang terletak di kawasan Wallacea Indonesia yang terbentuk dari pertemuan dua benua yang membentuk deretan unik kepulauan bergunung api dan terdiri dan terdiri atas campuran burung serta hewan dari kedua benua Australia dan Asia.

Selain dapat menyaksikan hewan langka Komodo, Pesona Indonesia di NTT ini Anda juga dapat menikmati potensi flora seperti padang rumput dan savana, keindahan terumbu karang yang merupakan salah satu taman laut terindah di dunia, panorama pantai yang sangat indah dan mempesona serta keindahan-keindahan lainnya yang membuat Anda betah berlama-lama berlibur ke kawasan ini.

Kawasan ini ditetapkan sebagai Taman Nasional Komodo pada tanggal 6 Maret 1980 dan sebagai Cagar Manusia dan Biosfer pada tahun 1977 dan juga sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada tahun 1991 serta pemenang New 7 Wonders pada tahun 2011. 


Hal ini membuktikan bahwa Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) merupakan salah satu Pesona Indonesia Terpopuler yang wajib Anda kunjungi dan nikmati saat Anda berkunjung ke Indonesia selain ke Pulau Bali dan Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).


Rabu, 28 September 2016

SAKSIKAN FESTIVAL PESONA BUPOLO 2016 DI PULAU BURU

Saksikan Festival Pesona Bupolo 2016 Di Pulau Buru



ReyGina Wisata - Festival Pesona Bupolo 2016 akan segera diselenggarakan pada 8-12
Oktober 2016 di Namlea, Kabupaten Buru, Provinsi Maluku, Indonesia. Festival Pesona Bupolo 2016 ini diselenggarakan untuk mempromosikan potensi pariwisata di Kabupaten Buru dengan menyiapkan Danau Rana sebagai salah satu ikon pariwisata masa depan bumi Bupolo.

Jika berbicara tentang keindahan, Pulau Buru banyak memiliki keindahan yang masih banyak belum tersentuh oleh tangan manusia. Pulau Buru merupakan salah satu pulau besar di Provinsi Maluku, Indonesia. Pulau seluas 8.473,2 kilometer persegi dengan garis pantainya sepanjang 427,2 kilometer secara umum berupa pebukitan dan pegunungan. Namlea sebagai ibukota Pulau Buru memiliki keindahan tersendiri yang unik. Di kota ini dermaga atau pelabuhan dalam sebutan masyarakat Namlea, Dermaga merupakan tempat atau awal kaki menginjak negri atau disebut Bupolo Buru. 


Potensi pariwisata di Provinsi Maluku khususnya di Kabupaten Buru sangat beragam. Seperti Wisata Alam, Wisata Pantai, Wisata Budaya dan Sejarah hingga Wisata Kuliner. Di Pulau Buru Anda dapat menikmat keindahan Pantai Jikumerasa, Telaga Jikumerasa, Sunset Pantai Waplau,  Pantai Ratu Waeperang, Pantai Waprea, Teluk Kayeli, Waspait Resort, Pantai Lala, Pantai Merah Putih Namlea, Keindahan Danau Rana yang masih sangat alami serta Bukit Cinta atau Bukit Tatanggo, Air Terjun Waeura, Air Terjun Dataran Tinggi Rana, Air Terjun Waitele, Hamparan sawah dan Gembala dan objek wisata yang lainnya.


Tempat Wisata Danau Rana berada tepat dipedalaman Pulau Buru atau sekitar berjarak 63 kilometer dari pusat kota dan berada pada ketinggian 700 mdpl. Danau Rana merupakan Danau Terbesar Di Maluku yang berada dalam wilayah Kecamatan Air Buaya yang sangat cocok bagi Anda yang ingin bertualang di alam bebas. 

Danau Rana


Danau Rana terkenal keramat bagi masyarakat sekitar. Airnya jernih dipenuhi dengan Bunga Teratai diatas permukaannya. Udaranya sangat sejuk, Anda bisa menikmati ketenangan Danau Rana dari atas perahu dengan pemandangan indah di ujung senja. Berada di tengah danau, Anda seakan-akan berada di beranda surga, begitu indah tak terucap dengan kata-kata.

Bila Anda ingin berkeliling danau, Dengan biaya sebesar 100 ribu rupiah, masyarakat setempat siap mengantar Anda berkeliling danau dan wilayah sekitarnya dengan sepuas-puasnya. Anda juga bisa mengunjungi perkampungan warga yang mengelilingi danau seperti Dusun Wamamboli, Kaktuan, Erdafa, Warujawa, Waimite, Wagrahi dan Waireman dengan sambutan senyuman ramah masyarakat Buru sekaligus Anda bisa mencicipi umbi-umbian dengan ikan bakar dan Colo-Colo khas Maluku.   


Sementara itu Festival Pesona Bupolo 2016 ini akan dimeriahkan dengan beragam kegiatan lomba seperti lomba huhate in the pool, Bupolo Expo, Underwater Photo Contest, Transpalantasi Terumbu Karang, Festival Papeda kuah ikan dan rujak, Karnaval dan Kirab Budaya Rakyat Nusantara, Festival Layang-Layang, Panggayung Manggurebe, Gerak Jalan Indah, Parade Tifan Damang Fafu atau Persembahan Tarian Sawat Kolosal, Makan Patita, Gosepa Sail on Kaiely Bay dan ditutup dengan acara Pameran dan Malam Hiburan Rakyat.

Akses Menuju Pulau Buru, Provinsi Maluku  

Untuk menuju Pulau Buru, Anda terlebih dahulu transit di Kota Ambon, Provinsi Maluku. Dari kota Ambon perjalanan dapat dilanjutkan dengan menggunakan Kapal Feri yang berangkat setiap jam 17.00 WIT dengan waktu tempuh sekitar 12 jam hingga sampai ke Pelabuhan Namlea, Pulau Buru.

Selain dengan menggunakan Kapal Feri, Anda juga dapat menggunakan Speedboat dari Pelabuhan Yos Sudarso, kota Ambon dengan waktu tempuh selama 4 jam saja denagan biaya sekitar Rp. 120.000,- hingga Rp. 300.000,- saja.


sumber:kemenpar, burukab.go.id

Senin, 26 September 2016

10 PANTAI TERBERSIH TERPOPULER DI INDONESIA

10 Pantai Terbersih Terpopuler Di Indonesia  


10 Pantai Terbersih Terpopuler Di Indonesia

ReyGinaWisata - Indonesia adalah negara kepulauan yang banyak memiliki pantai-pantai terbaik dan terindah di dunia. Selain dapat menikmati keindahan alam pantai yang mempesona, Anda juga akan dengan pantai-pantai yang alami dan terjamin kebersihannya seperti Pantai Nihiwatu di Sumba, Pantai Ora di Maluku atau Pantai Nusa Dua di Bali.

Selain memiliki pemandangan pantai yang indah dengan hamparan pasir putih bersih dan lembut, air laut yang jernih, pantai-pantai ini juga terjaga kebersihannya sehingga Anda akan merasa nyaman dan tenang berlama-lama berlibur di Pantai Terbersih Terpopuler Di Indonesia ini.

Berikut 10 Pantai Terbersih Terpopuler Di Indonesia yang dapat Anda kunjungi dan nikmati keindahannya.  

1. Pantai Nihiwatu, Sumba

Pantai Nihiwatu, Sumba

Pantai Nihiwatu baru saja dinobatkan sebagai Pantai Terbersih Terpopuler 2016 dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia. Pantai yang terletak 30 kilometer dari kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur ini dikelola oleh sebuah resort internasional bernama Resort Nihiwatu, sehingga pantai berpasir putih dengan ombaknya yang menantang terawat dengan baik dan terjamin kebersihannya.

Selain dapat menikmati keindahan laut dan keeksotisan budayanya, Anda juga dapat menikmati kegiatan berselancar dengan ketinggian gelombang hampir mencapai 6 meter. Selain itu Anda juga dapat melakukan aktivitas lainnya seperti memancing, snorkeling, diving atau berperahu ke daerah teluk. 


2. Pantai Ora, Maluku Tengah

Pantai Ora, Maluku Tengah

Pantai Ora adalah Pantai Terbersih Kedua Terpopuler Di Indonesia setelah Pantai Nihiwatu. Pantai yang terletak di Pulau Seram, Kecamatan Seram Utara, Kabupaten Maluku Tengah, Provinsi Maluku, Indonesia atau berada di ujung barat Teluk Sawai di tepi hutan Taman Nasional Manusela.   

Pantai ini memiliki karateristik pantai yang berpasir putih dengan air laut yang sangat jernih dan tenang dengan kekayaan terumbu karang, ikan dan aneka ragam biota laut lainnya. Selain pantainya masih alami, bersih dan indah, Di Pantai Ora juga memiliki resort penginapan yang mengambang diatas pantai.

Di Pantai Ora Anda dapat melakukan aktivitas berenang, berjemur, snorkeling, diving, wisata alam, wisata tirta, wisata kuliner, menjelajahi gua dan fotografi. 


3. Pantai Papuma, Jember

Pantai Papuma, Jember

Pantai Papuma adalah Pantai Terbersih Di Indonesia selanjutnya yang di nobatkan oleh Anugerah Pesona Indonesia 2016. Pantai yang terletak di Desa Lojejer, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur merupakan salah satu Pantai Andalan Di Jawa Timur yang banyak dikunjungi oleh wisatawan.

Pantai Papuma menyuguhkan keindahan pantai didukung oleh ekosistem pantai yang terjaga keasrian serta kebersihannya. Selain dapat menikmati pemandangan alam yang indah dan mempesona, di pantai ini Anda juga dapat menikmati pesona matahari tenggelam (sunrise) yang sangat indah dan menakjubkan.

 4. Pantai Balangan, Bali

Pantai Balangan, Bali

Pantai Balangan adalah salah satu Pantai Terbersih Terpopuler Di Indonesia yang terletak di Pulau Bali, Pantai ini juga dinobatkan sebagai salah satu Pantai Terbaik Di Asia piliha wisatawan mancanegara dalam ajang TripAdvisor Traveller Choice 2016. Pantai yang letaknya agak tersembunyi dari keramaian ini menawarkan pasir pantai putih bersih, air laut yang jernih dan tenang serta terjamin kebersihannya.

Selain memiliki pantai yang bersih dan pesona keindahan pantai yang masih alami, Pantai Balangan juga menjadi tempat favorit para peselancar kelas dunia untuk bermain surfing. Dengan ombaknya yang tinggi, panjang dan besar menjadikan Pantai Balangan sebagai surga bagi para peselancar kelas dunia untuk menaklukkan ombak Pantai Balangan dengan papan surfingnya. 


5. Pantai Nusa Dua, Bali

Pantai Nusa Dua, Bali

Pantai Nusa Dua adalah salah satu Pantai Terbersih di Pulau Bali dan Indonesia dengan hamparan pasir putih nan lembut, ombaknya yang tenang serta airnya yang dangkal cocok untuk aktivitas berenang. Areal pantainya sangat terjaga dan terawat dengan baik. Hal ini disebabkan masing-masing hotel yang ada disekitar pantai wajib untuk menjaga kebersihan pantai.

Tempat Wisata Pantai Nusa Dua ini sangat cocok bagi Anda yang ingin bersantai, berenang dan berjemur matahari dengan suasana yang nyaman dan tenang. Tidak ada pedagang kaki lima, tukang pijat, penyewaan papan surfing seperti halnya di Pantai Kuta Bali.


6. Pantai Indrayanti, Gunungkidul

Pantai Indrayanti, Gunungkidul

Pantai Indrayanti atau Pantai Pulang Sawal adalah salah satu pantai yang menarik dan eksotis yang berada di wilayah Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Pantai yang dikelola oleh pihak swasta ini memiliki garis pantai yang terlihat bersih dan bebas dari sampah. Setiap wisatawan akan dikenakan denda sebesar Rp.10.000,- jika terlihat membuang sampah sembarangan. Tidak salah jika Pantai Indrayanti disebut sebagai salah satu Pantai Terbersih di Indonesia.


7. Pantai Ujung Genteng, Sukabumi

Pantai Ujung Genteng, Sukabumi

Ujung Genteng adalah kawasan wisata pantai di Indonesia yang terletak di semenanjung barat daya Pulau Jawa dan berbatasan langsung dengan Samudra Hindia. Wilayah Pantai Ujung Genteng termasuk ke dalam Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Pantai Ujung Genteng memiliki karateristik khas pantai di selatan Pulau Jawa yaitu airnya yang jernih dan merupakan surganya wisata bagi wisatawan yang ingin menikmati variasi keindahan alam mulai dari Wisata Pantai, Konservasi Air Terjun, Alam, Budaya, Geopark dan yang lainnya.

Pantai yang letaknya tersebunyi dan masih sangat alami ini sangat terjaga kebersihannya. Tempat ini juga telah dilengkapi dengan fasilitas pendukung lainnya seperti tempat penginapan dan restoran, mushola. MCK dan lain sebagainya. 


8. Pantai Tanjung Tinggi, Belitung

Pantai Tanjung Tinggi, Belitung

Pantai Tanjung Tinggi adalah pantai yang diapit oleh dua semenanjung yaitu Tanjung Kelayang dan Tanjung Pendam.  Pantai Tanjung Tinggi merupakan salah satu Pantai Terbersih Di Indonesia yang terletak di Pulau Belitung. Pantai yang berjarak 31 kilometer dari kota Tanjung Pandan dengan luas sekitar 80 hektar ini memiliki hamparan pasir putih bersih, air laut yang jernih dan tenang juga terdapat ratusan batu granit besar yang tersebar di kedua semenanjung dan juga di laut depan pantai.

Keistimewaan dari Pantai Tanjung Tinggi adalah batu granit yang beraneka ragam ukurannya dari yang hanya beberapa meter kubik hingga ratusan meter kubik. Selain itu saat matahari mulai tenggelam (sunset) Pantai Tanjung Tinggi akan memancarkan pesona keindahan dan kecantikan yang sangat luar biasa. 


9. Pantai Tiga Warna, Malang

Pantai Tiga Warna, Malang

Pantai Tiga Warna adalah salah satu Tempat Wisata Andalan Malang yang terletak di Wilayah Rehabilitasi dan Konservasi Mangrove, Terumbu Karang serta Hutan Lindung Desa Sendang Biru, Kecamatan Sitiarjo, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Sesuai dengan namanya Pantai Tiga Warna Malang memiliki keunikan tersendiri dimana warna airnya berbeda-beda sesuai dengan kedalaman air laut.

Selain air lautnya yang jernih dan keunikan warna air lautnya yang berbeda, Pantai ini juga masih asri dan terjaga kebersihannya. Sehingga para wisatawan akan merasa nyaman dan betah berlama-lama berada di Pantai Tiga Warna Malang.  

Di Pantai Tiga Warna Malang, Anda dapat menikmati keindahan terumbu karang, berenang dan snorkeling serta berfoto. 


10. Pantai Gili Meno, Lombok 

Pantai Gili Meno, Lombok

Gili Meno adalah salah satu dari tiga pulau kecil selain dari Gili Trawangan dan Gili Air di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Pantai ini juga dinobatkan sebagai Pantai Terbaik Di Indonesia dan Asia  dalam TripAdvisor Choice 2016. Di Gili Meno terdapat taman burung yang mempunyai koleksi burung-burung langka dari Indonesia dan mancanegara. Di Gili Meno kendaraan bermotor dibatasi  demikian juga listrik sehingga Pantai Gili Meno terlihat sangat bersih dan terbebas dari polusi udara sehingga Pantai Gili Meno merupakan salah satu Pantai Terbersih Di Indonesia.

Di Pantai Gili Meno menawarkan hamparan pasir putih bersih dan lembut yang masih alami. Di pantai ini Anda dapat melakukan aktivitas Snorkeling, diving, berenang, berjemur  dan bersantai sambil menikmati kicauan burung-burung yang mampu menenangkan hati dan pikiran Anda.

Nah itulah 10 Pantai Terbersih Di Indonesia yang dapat Anda kunjungi sebagai bahan referensi Anda untuk berlibur menikmati keindahan pantai-pantai terbersih di Indonesia. Selamat Berlibur. 

 

Minggu, 25 September 2016

MENIKMATI KEINDAHAN PANTAI PAPUMA NAN BERSIH

Menikmati Keindahan Pantai Papuma Nan Bersih  


Pantai Papuma

ReyGinaWisata - Berwisata dan berlibur ke pantai merupakan hal yang sangat menyenangkan bagi kita semua. Lingkungannya yang tenang, semilir angin pantai, pasir pantai yang putih dan bersih serta deburan ombak selalu mengiringi kegembiraan yang dihadirkannya. Salah satunya adalah Menikmati Keindahan Pantai Papuma Nan Bersih di Jember, Provinsi Jawa Timur. 

Di Pantai Papuma kegembiraan Anda semakin lengkap dengan banyak menyaksikan aneka ragam flora dan fauna, kicau burung, seloteh monyet, warna warni serangga yang banyak terdapat di Pantai Papuma. 

Pantai Papuma merupakan salah satu pantai terindah dan terbersih di Indonesia. Pantai yang terletak di Desa Lojejer, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember. Provinsi Jawa Timur ini baru saja dinobatkan sebagai salah satu Pantai Terbersih Terpopuler 2016 oleh Kementerian Pariwisata Indonesia. 

Kata Papuma berasal dari akronim Pasir Putih Malikan. Sesuai dengan namanya Pantai Papuma yang berada di sebuah tanjung yang menjorok kelautan dengan pasir putihnya yang lembut dan bersih adalah tempat berlibur yang nyaman buat Anda dan keluarga. Selain berpasir putih, Di Pantai Papuma juga banyak terhampar batu-batu hijau, hitam dan putih dari segala bentuk di sebelah barat Pantai Papuma  yaitu Pantai Malikan. 

Pantai Papuma

Pantai Papuma menyuguhkan keindahan alam pantai yang didukung dengan pantai yang bersih dan terjaga. Dengan hamparan pasir putih dengan beberapa tempat terdapat batu karang yang masih utuh ditemani beberapa bongkahan batu karang bulat pipih terukir ombak membentuk pantai batu putih. 

Tepat di timur Siti Hinggil terdapat sebuah bukit batu besar yang menyerupai kodok dan Mahkota Dewa Narada. Kedua batu karang ini dinamakan Batu Kodok dan Batu Narada. Sementara disebelah selatan Siti Hinggil terdapat bukit batu besar yang menunjukkan bukti-bukti pernah menjadi satu daratan dengan Pantai Malikan. 

Di pantai ini juga ada jalur bebatuan yang menciptakan laut sangat dangkal antara pantai dengan bukit batu.Di kejauhan sebelah barat terdapat beberapa batu-batu besar dan kecil yang selalu menampilkan semburat air laut yang menerjangnya. Dengan suasana yang tenang dan menawan, Pantai Papuma akan menjadikan liburan Anda terasa nyaman dan betah berlama-lama untuk Menikmati Keindahan Pantai Papuma. 

Selain itu rimbunnya pohon pada formasi baringtonia yang berada di utara Siti Hinggil banyak pedagang menyajikan ikan segar, es kelapa muda dan aneka ragam kuliner akan menambah kesan wisata alami khas pantai.

Pantai Papuma

Keelokan Pantai Papuma juga dilengkapi dengan dengan beberapa penginapan, hotel, villa, balairung, restoran, cafe, bumi perkemahan, kios souvenir, playground, MCK, air bersih, mushola dan fasilitas yang lainnya serta panorama sunset yang sangat spektakuler dan menakjubkan.

Akses Menuju Pantai Papuma, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Dari kota Anda dapat menuju ke kota Surabaya. Perjalanan kemudian dilanjutkan dengan menggunakan kendaraan roda empat ke kota Jember atau Anda bisa langsung menuju Kota Jember. Selanjutnya dari pusat kota Jember,  Anda dapat menuju Pantai Papuma dengan menggunakan kendaraan roda empat selama sekitar 60 hingga 90 menit.

Semoga perjalanan wisata Anda untuk Menikmati Keindahan Pantai Papuma Nan Bersih ini berakhir dengan nyaman dan menggembirakan.


Sabtu, 24 September 2016

MENIKMATI KEINDAHAN KEPULAUAN DERAWAN DI KABUPATEN BERAU, KALIMANTAN TIMUR

Menikmati Keindahan Kepulauan Derawan Di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur  


Kepulauan Derawan

ReyGinaWisata - Kepulauan Derawan adalah sebuah gugusan pulau yang terletak di sebelah timur Pulau Kalimantan atau tepatnya berada di Kabupaten Berau, Provinsi Kalimantan Timur. Kepulauan Derawan merupakan bagian dari ekoregiun Laut Sulu-Sulawesi yang melintasi Indonesia, Malaysia dan Filipina. Ekoregion ini terletak di pusat kawasan segitiga karang dunia dengan keanekaragaman hayati karang tertinggi di dunia.  Segitiga karang yang disebut juga "The Coral Triangle" karena menjadi kehidupan episenter kehidupan laut yang memiliki keragaman jenis biota laut. Terumbu karang di kawasan Kepulauan Derawan mencakup 53% terumbu karang dunia. Bahkan berdasarkan penelitian yang dikembangkan, Kepulauan Derawan merupakan salah satu multi countries feeding ground terpenting di dunia.


Pulau Derawan

Dengan luas wilayah sekitar 44.60 hektar, Di Pulau Derawan terdapat Derawan Dive Resort, Resort yang berstandart internasional dengan fasilitas yang sangat lengkap seperti cottage untuk menginap, fasilitas penyelaman, snorkeling, banana boat, kano, perahu layar, restoran, cafe dan fasilitas pendukung lainnya serta hotel-hotel dan penginapan serta homestay di rumah-rumah penduduk setempat yang biaya sewanya lebih murah.

Taman Laut Derawan

Selain Pulau Derawan, di kawasan Kepulauan Derawan juga terdapat sebuah pulau lainnya yang bernama Pulau Sangalaki. Pulau seluas 15.90 hektar ini merupakan kawasan konservasi penyu langka. Setiap malamnya Anda dapat menyaksikan 50 ekor penyu langka menuju pantai untuk bertelur. Dengan tubuhnya yang besar, Penyu-penyu ini berjuang menuju pantai demi kelangsungan hidupnya. Selain itu menyaksikan anak-anak penyu (tukik) yang baru menetas berjuang menuju lautan akan membuat Anda terharu akan perjuangannya.

Pulau Sangalaki

Lalu ada juga Pulau Kakaban berbentuk menyerupai angka 9 dimana pada bagian melingkar sebelah utara merupakan atol atau batu karang cincin dan memiliki laguna. Pulau seluas 774.20 hektar ini menyuguhkan pemandangan alam yang unik. Di tengah-tengah pulau terdapat Danau Air Payau yang hanya ada dua di dunia yaitu di Pulau Kakaban dan sebuah pulau di Mikronesia, Tenggara Laut Pasifik.

Ubur-ubur Danau Kakaban

Selain memiliki pemandangan yang sangat mempesona dan menakjubkan, Di danau ini juga banyak terdapat spesies unik dan langka seperti misalnya terdapat 4 spesies ubur-ubur (jellyfish) yang tidak menyengat, 8 jenis ikan-ikan kecil serta biota-biota endemik danau yang unik lainnya. Di Danau ini Anda dapat berenang dan menyelam bersama ubur-ubur dan menikmati keindahan bawah danau serta menikmati beberapa titik selam di sekitar Pulau Kakaban seperti Baracuda Point the Driftm, Cabagge Patch, Blue Light Cave, The Plateau, Rainbow Run, Diver;s Delight dan The North Face. 

Pulau Kakaban

Selanjutnya Anda dapat melakukan perjalanan di Kawasan Kepulauan Derawan menuju Pulau Maratua. Pantai ini memiliki panorama laut dan pantai sangat menakjubkan. Keasrian pantai dan laut di pulau ini masih benar-benar asri dan alami. Segerombolan Lumba-lumba akan menyambut dan mengiring  perahu Anda menuju Pulau Maratua seluas 2375,7 hektar.

Di Pulau Maratua, Anda dapat melakukan pertualangan ke gua-gua (caving), melihat sarang-sarang burung walet, trekking menyelusuri hutan-hutan yang ditumbuhi oleh pohon-pohon di atas batu karang atau mendaki Gunung Putih untuk menyaksikan keindahan Sunrise dari ketinggian tebing..

Pulau Maratua

Pulau ini juga didukung oleh 2 resort bertaraf internasional yaitu Maratua Paradise Resort dan Nabucca Island Resort. Kedua resort ini siap melayani kenyamanan liburan Anda. Di tempat ini Anda dapat melakukan aktivitas penyelaman, snorkeling, restoran dan cafe.

Nabucca Island Resort

Berlibur untuk Menikmati Keindahan Kepulauan Derawan Di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur merupakan pilihan yang tepat bagi Anda dan keluarga yang menginginkan ketenangan dan kenyamanan dalam beristirahat.


sumber:beraukab.go.id